Selasa, 30 Juli 2019
[Klarifikasi Fakta]
Tim Jabar Saber Hoaks menerima aduan yang menanyakan kebenaran dari informasi ikan dupress paru afrika hidup dibawah tanah gurun.
Setelah Tim Jabar Saber Hoaks melakukan penelusuran, informasi ikan dupress paru afrika hidup dibawah tanah gurun adalah benar.
[Penjelasan]
Dupress paru Afrika, atau biasa disebut ikan paru-paru Afrika alias lungfish. Sesuai dengan namanya, ikan ini tampaknya tidak hanya memiliki insang sebagai alat pernapasannya, melainkan mempunyai satu hingga dua paru-paru yang mampu membuatnya bertahan tanpa air.
Jumlah paru-paru tersebut berbeda pada setiap jenis ikannya. Ikan ini termasuk dalam salah satu spesies ikan purba yang muncul pada Zaman Devonian Awal yakni sekira 419,2 juta hingga 393,3 juta tahun lalu. Meski demikian, hewan ini masih muncul di sungai dan danau di Afrika, Amerika Selatan dan Australia. (Sumber : lifestyle.okezone.com)
[Sumber Klarifikasi]
https://bit.ly/2KkFDLk
https://bit.ly/2LQESwK
https://bit.ly/2K34qV3